Oleh : Suhana Lim
Menjadi Cemas Setelah Baca Ramalan Shio Ramalan mengenai shio yang setiap awal tahun banyak tersedia terkadang bisa menyesatkan. Masalahnya gambaran yang diberikan itu dikalkulasi berdasar tahunkelahiran saja. Untuk lebih akurat, harus dianalisa lebih dari sekedar tahun saja. Tidak aneh kalau semua "ramalan" mengenai shio itu malah bukannya membantu. Dibawah ini adalah salah satu contohnya. Baru-baru inisaya menerima email dari seseorang, yang menunjukkan"efek sampingan" dari "ramalan" mengenai shio tersebut.
Tanya:
Pak Lim Yth,Selamat siang. Saya Rini (lahir tahun 1989) lagi studi di Perth. Baru-baru ini saya baca tulisan mengenai shio. Dikatakan bahwa tahun babi ini shio saya (ular) akan ada banyak masalah. Saya jadi khawatir, jadi harus bagaimana? Mungkin pak Lim ada suggestion buat saya?
Salam hormat,
Rini-Perth.
Jawab:
Saudari Rini Yth, Terima kasih atas email nya. Salam kenal untuk anda. Setiap menjelang pergantian tahun, selalu banyak artikel dan buku mengenai outlook semua shio. Informasi yang banyak dicari dan dibutuhkan banyakorang. Suatu fenomena yang normal, karena kita semuapada umumnya selalu mempunyai rasa ingin tahu. Apalagiyang berkaitan dengan masa depan.Yang sering menjadi persoalan ialah tidak sedikit orang menjadi cemas, takut setelah membacanya. Seperti yang anda sendiri alami. Sebaliknya, setelah membaca bahwa pada tahun tertentu shio nya sedang bagus, tidak jarang pula seseorang menjadi tidak rasional dan terlalu berani dalam berspekulasi. Kedua hal diatas tidak bijaksana dan tidak dianjurkan. Itu sebabnya mengapa secara pribadi saya tidak setuju dengan aneka ramalan yang banyak beredar setiap awal tahun. Karena tidak secara terbuka menjelaskan dan dapat menimbulkan salah pengertian bagi banyak orang. Dan bagi kalangan yang apriori dapat dipakai sebagai amunisi untuk mendeskreditkan feng shui dan pat che. Harus dimengerti bahwa perjalanan hidup seseorang itu amat kompleks dan dipengaruhi banyak faktor yang semuanya saling berkaitan. Shio itu hanya salah satu faktor saja. Jadi bukan faktor yang dominan dan menentukan bagaimana nasib seseorang. Jika anda mengikuti artikel-artikel saya terdahulu, sudah saya katakan bahwa shio ini adalah bagian dari apa yang disebut sebagai faktor Thian (Heaven). Masih ada faktor Ren (Human) dan faktor Di (Earth/FengShui). Dalam faktor Thian itu sendiri terdapat banyak bagian lagi. Untuk lebih akurat menganalisa shio seseorang, diperlukan lebih dari hanya sekedar mengkalkulasi tahun kelahiran. Harus pula menganalisa jam, hari dan bulan kelahiran. Jadi apa yang ditulis setiap awal tahun itu hanya analisa dan hitungan secara garis besar saja. Coba anda pikir lebih dalam, kalau apa-apa yang dikatakan mengenai setiap shio itu tepat, berarti didunia ini hanya terdapat 12 (dua belas) nasib saja! Tetaplah berkonsentrasi kepada studi anda. Walaupun di artikel mengenai shio dikatakan bahwa nasib sedang baik, tidak mungkin anda akan berhasil dalam studi tanpa ketekunan dan rajin belajar. Begitu pula sebaliknya, meski dikatakan bahwa shio anda jelek tetapi dengan kehati-hatian dalam menjalani hidup ditambah dengan kegigihan dalam berusaha maka banyak hal yang akan dapat diraih. Tidak perlu memikirkan tulisan mengenai shio yang telah anda baca. Konsentrasikan semua energi kepada studi. Dengan kesungguhan, kerajinan dan keuletan maka banyak hal bisa diraih. Jika anda masih penasaran dan ingin mengetahui bagaimana shio anda di tahun babi ini, harus menganalisa dengan lebih detail (jam, hari,bulan dan tahun kelahiran).
Bagi anda yang ingin berkonsultasi seputar feng shui rumah kepada Bpk.Suhana Lim dapat mengirimkan email ke lim_russ@yahoo.com
1 komentar:
JAMUARY 2020-01. The casino was launched with a
(A) The casino was launched with a gambling 부산광역 출장마사지 software JAMUARY 2020-01. The casino was launched with a 진주 출장샵 gambling software 김천 출장샵 JAMUARY 2020-01. 춘천 출장마사지 The casino was launched with a gambling software JAMUARY 2020-01. The casino was 안동 출장마사지 launched with a gambling software
Posting Komentar